Details
Unduh Docx
Baca Lebih Lajut
Berikutnya, kami memiliki beberapa pesan dari tokoh luar negeri yang juga ingin berbagi dengan kami mengapa diet vegan organik begitu penting. Selamat atas konferensi yang luar biasa ini, “Jadilah Vegan Organik untuk Selamatkan Bumi.” Benar sekali – kita harus mengubah diri kita dan menjadi vegan untuk menyelamatkan dunia. Memakan hewan adalah penyebab terbesar hilangnya keanekaragaman hayati di seluruh dunia. Ini adalah penyebab utama hilangnya spesies di lautan, penyebab utama dari penggurunan, dan tentu saja pemanasan global. Kita harus mengubah diri sendiri dan bertanggung jawab untuk menyelamatkan planet hari ini. Jadilah vegan. Jadilah vegan organik. Seperti yang Anda ketahui, produksi daging membutuhkan banyak biji-bijian dan banyak lahan untuk memberi makan insan hewan, terutama insan hewan seperti sapi. Jadi, kita benar-benar harus mengurangi asupan daging dan mencoba mengonsumsi makanan yang lebih sehat – yakni biji-bijian dan sayur-sayuran. Dengan cara itu, kita dapat mengurangi emisi gas rumah kaca, tidak hanya metana tapi juga emisi CO2, dan memberi generasi mendatang – anak dan cucu kita – dunia yang lebih baik untuk ditempati. Mungkin ada perbedaan pendapat tentang apa yang menyebabkan pemanasan global dan apa tanggung jawab manusia atas hal itu. Tetapi saya tidak berpikir tentang perselisihan bahwa manusia, sebagai makhluk yang berada di puncak rantai makanan, dapat mengubah tindakannya untuk mencoba dan berkontribusi dalam menyelamatkan planet dari pemanasan global. Bahwa masing-masing dari kita menerapkan pola makan yang tidak memiliki jejak karbon yang besar, yang tidak membutuhkan minyak bumi dalam jumlah besar, yang ramah lingkungan, bahwa masing-masing dari kita dalam pilihan sehari-hari kita dapat menemukan cara untuk membantu planet ini, maka saya pikir itulah yang perlu kita semua lakukan. Poin tambahan tentang bagaimana kita dapat membantu planet ini mengatasi pemanasan global adalah kenyataan bahwa pola makan organik – yang tidak didasarkan pada pestisida dan pupuk buatan, yang lebih didasarkan pada metode pertanian organik dan alami – memiliki jejak karbon yang jauh lebih kecil. Kami tidak memompa minyak bumi untuk membuat pupuk dan pestisida guna menanam tanaman. Namun, pola makan organik berkontribusi atas solusinya. Diet tradisional yang berbahan dasar kimia merupakan sebagian penyebab masalahnya. Jadi, vegan organik adalah solusi yang unggul. Kedua tindakan itu berkontribusi pada sistem pangan yang tidak memberi beban pada lingkungan. Yah, saya akui bahwa di Afrika, kami menerapkan budaya khusus, dan agak sulit untuk mengubah praktik ini sekaligus. Tapi, aku yakinkan diriku sendiri bahwa ini masalah kemauan keras. Jika seseorang sadar apa keuntungan dari pola makan vegetarian, ia tetap dapat berupaya maksimal untuk mengubah pola makannya. Jadi, saya siap untuk mengubah pola makan saya dan menjadi vegan, dalam beberapa hari dan jam mendatang, seorang vegan. Terima kasih.